Majalah
Majalah adalah sebagai kumpulan berita, artikel, cerita, iklan yang dicetak dalam lembaran kertas ukuran kuarto dan dijilid dalam bentuk buku, yang diterbitkan secara berkala. Sedangkan yang dimaksud dengan majalah serail itu ialah, majalah yang diterbitkan seminggu sekali, dua minggu sekali atau sebulan sekali.
Majalah adalah salah jenis dari media massa, majalah terdiri dari sekumpulan kertas cetakan yang disatukan. Tulisan-tulisan di dalam majalah dibuat bukan oleh tulisan tangan, namun oleh suatu mesin cetak. Tidak ada ketentuan baku dalam penyusunan isi sebuah majalah.
Majalah biasanya berisi berbagai macam topik tulisan yang sesuai dengan tujuan dan topik dari majalah yang bersangkutan. Bukan hanya terdapat tulisan, didalam majalah juga ada gambar-gambar yang bertujuan sebagai ilustrasi dari tulisan dan juga bertujuan untuk membuat isi majalah menjadi cantik dan menarik. Gambar-gambar tersebut bisa berbentuk gambar orang, gambar benda, atau gambar kartun.
Sejarah Majalah
Dunia cetak-mencetak mulai mengalami kemajuan tak henti-henti sejak dikembangannya mesin cetak oleh Johannes Guttenberg tahun 1455. Mesin cetak ini merupakan yang pertama kalinya di Eropa yang menggunakan cetak logam yang dapat digerakkan (movable metal type). Secara dramatis, penemuan ini meningkatkan kecepatan produksi barang cetakan, termasuk buku dan majalah. Mesin cetak juga mengurangi waktu yang digunakan dalam produksi buku dan majalah sebelumnya.
Majalah yang paling awal adalah Erbauliche Monaths – Unterredungen (1663–1668) diterbitkan oleh Johann Rist, seorang teolog dan penyair dari Hamburg, Jerman. Bentukan iklan buku dikenalkan sejak tahun 1650, berupa feature yang muncul secara reguler dan kadang diberi ulasan. Katalog-katalog reguler terbit, seperti Mercurius Librarius atau A Catalogue of Books (1668-1670). Tetapi, selama abad 17 terbitan semacam itu rata-rata berumur pendek.
Jenis majalah yang lebih ringan isinya, atau berkala hiburan, pertama kali terbit pada 1672, yaitu Le Mercure Galant, didirikan oleh seorang penulis, Jean Donneau de Vice. Isinya: kisah-kisah kehidupan, anekdot, dan mutiara hikmah.
Di awal terbitannya, berbagai majalah didesain hanya untuk kalangan terbatas. Penerbitnya lebih suka disebut pengelola”quality” magazines. Sejak 1830-an, bermunculan majalah-majalah berharga murah, yang ditujukan kepada publik yang lebih luas. Awalnya berbagai majalah ini menyajikan mater-materi yang bersifat meningkatkan, mencerahkan, dan menghibur keluarga. Tapi, pada akhir abad 18 berkembang majalah-majalah populer yang semata-mata menyajikan hiburan.
Di Inggris, Charles Knight menjadi pelopor majalah jenis baru ini. Ia menerbitkan mingguan Penny Magazine (1832 – 1846) dan Penny Cyclopedia (1833 – 1858). Di samping majalah populer, muncul pula berbagai penerbitan majalah serially yang dipenuhi dengan gambar-gambar ilustrasi. Di AS, sampai tahun 1850, perkembangan itu tidak ditemukan. Yang tercatat mengmbangkan penerbitan berskala nasional jangkauan oplahnya yaitu Saturday Evening Post (1821 – 1869) dan Youth Companion (1827 – 1929).
Pada seperempat akhir abad 19, penerbitan majalah mengalami peningkatan pasar. Masyarakat mendapat limpahan informasi dan hiburan. George Newness menyalurkan hobinya yang berawal dari kesukaannya menggunting paragraf-paragraf, pada 1881, dengan menerbitkan Tit-Bits yang terbit secara periodik, dan menyebar secara meluasmelintasi batas negara. Hal tersebut diikuti oleh the Strand yang menjadi populer karena kisah-kisah Sherlock Holmes karya Sir Arthur Conan Doyle.
Keberadaan majalah sebagai media massa terjadi tidak lama setelah surat kabar. Sebagaimana surat kabar, sejarah majalah diawali dari negara-negara Eropa khususnya Inggris, dan di benua Amerika diwakili oleh Amerika Serikat. Di Amerika, tahun 1820-an sampai 1840-an merupakan zamannya majalah (the age of magazines). Majalah yang paling pouler saat itu adalah Saturday Evening Post yang terbit tahun 1821, dan Nort American Review.
Ciri-Ciri Majalah
Adapun ciri-ciri majalah, yaitu:
- Penyajian lebih mendalam.
- Nilai aktualitas lebih lama.
- Gambar atau foto lebih lama.
- Cover sebagai daya tarik.
Fungsi Majalah
Majalah yang baik merupakan majalah yang mempunyai fungsi atau manfaat. Entah itu manfaat untuk para pembaca maupun manfaat bagi penerbitnya sendiri. Setiap majalah memiliki manfaat yang berbeda-beda, karena setiap majalah memiliki target segmentasi yang berbeda pula. berikut ini macam fungsi majalah yang diantaranya yaitu:
1. Fungsi Majalah Untuk Penerbit
- Majalah sebagai media belajar organisasi.
- Majalah sebagai media komunikasi.
- Majalah sebagai media promosi.
- Majalah sebagai media penyaluran bakat dalam bidang penulisan.
- Majalah sebagai sarana investasi.
2. Fungsi Majalah Untuk Pembaca
- Majalah sebagai sumber informasi.
- Majalah sebagai media komunikasi.
- Majalah sebagai penyalur aspirasi setiap orang.
- Majalah sebagai penyemai demokrasi.
- Majalah sebagai media promosi.
- Majalah sebagai media pembelajaran berbasis baca-tulis.
- Majalah sebagai media penyalur bakat dalam bidang penulisan.
- Majalah sebagai peningkatan kreatifitas.
- Majalah sebagai penghibur.
Peranan Majalah
Berikut ini terdapat beberapa peranan majalah, terdiri atas:
- Membantu perkembangan perubahan-perubahan sosial dan politik.
- Menafsirkan persoalan-persoalan dari kejadian-kejadian dan menjadikannya sebagai pandangan nasional.
- Membantu perkembangan suatu pengertian nasional dalam masyarakat.
- Memberikan hiburan yang murah kepada jutaan orang.
- Menjadi penyuluh dalam kehidupan masyarakat sehari-hari.
- Menjadi pendidik pada warisan-warisan kebudayaan manusia, melalui tulisan serta perhatian terhadap seni, juga mengenai tokoh-tokoh masyarakat.
Jenis Majalah
Secara universal, M.O Palapah dan Atang Syamsuddin membagi jenis majalah menjadi tiga jenis, yaitu:
- Mass magazine, adalah majalah umum yang ditujukan untuk semua golongan, jadi merupakan majalah umum.
- Class magazine, adalah majalah yang ditujukan untuk golongan tertentu (high or middle class) isinya mengenai bidang-bidang tertentu.
- Spesialized magazine, adalah majalah khusus dan ditujukan kepada para pembaca khusus
Pembagian jenis majalah secara garis besar seperti di sebutkan di atas, dapat dirinci lagi kedalam jenis-jenis majalah yang lebih spesifik. Djafar Assegaff, mengemukakan sebagai berikut:
- Majalah bergambar (picture magazine), bentuk majalah yang memuat reportase berdasarkan pada gambar. Gambar sesuatu peristiwa, atau suatu karangan khusus yang berisikan foto-foto.
- Majalah anak-anak (childrens weekly), bentuk majalah yang isinya khusus mengenai dunia anak-anak.
- Majalah berita (news magazine), mingguan berkala yang menyajikan berita-berita dengan suatu gaya tulisan yang khas dilengkapi dengan foto-foto dan gambar-gambar.
- Majalah budaya (culture magazine), penerbitan pers yang mengkhususkan isinya dengan masalah-masalah kebudayaan dan diterbitkan setiap minggu, bulan ataupun secara berkala.
- Majalah ilmiah (scientific magazine), majalah berkala khusus berisi mengenai ilmu pengetahuan dan mengkhususkan isinya mengenai suatu bidang ilmu, misalnya teknik radio, elektronik, ekonomi, hokum, dan sebagainya.
- Majalah hiburan (popular magazine), majalah yang memuat karangan-karangan ringan, cerita pendek, cerita bergambar, dan sebagainya.
- Majalah keagamaan (religious magazine), bentuk majalah yang isinya khusus mengenai masalah-masalah agama.
- Majalah keluarga (home magazine), majalah yang memuat karangan-karangan untuk seluruh keluarga, dari bacaan anak-anak sampai masalah rumah tangga (resep, mode, dan lain-lain).
- Majalah khas (specialized magazine), bentuk majalah yang isinya khusus mengenai berbagai macam bidang profesi.
- Majalah mode (fashion magazine), majalah yang berisi mode dan dilampiri lembaran yang berisikan pola pakaian.
- Majalah perusahaan (company magazine), majalah yang diterbitkan secara teratur oleh perusahaan berisi berita-berita atau informasi mengenai kepegawaian, karyawan, kebijaksaan perusahaan dan produksi perusahaan.
- Majalah remaja (juvenile weekly), bentuk majalah yang isinya khusus membahas masalah remaja.
- Majalah sari tulisan (magazine digest), bentuk penerbitan dengan format khusus yang berisi ringkasan karangan dari berbagai penerbitan.
- Majalah sastra (literary magazine), bentuk majalah khas yang terbit dan isinya khusus membicarakan masalah kesusastraan dan resensi buku-buku (novel) kontemporer atau kegiatan dalam bidang seni sastra.
- Majalah wanita (woman magazine), bentuk majalah yang berisikan khusus mengenai dunia wanita, dari masalah mode, resep, musik, keluarga, juga dihiasi oleh foto-foto yang menarik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar